Suryakaca merupakan Putra dari Gatotkaca dengan Dewi Suryawati, Suryakaca adalah saudara dari Sasikira tetapi satu ayah dan beda ibu, dalam pewayangan Suryakaca digambarkan tidak memakai prada karena dia bukanlah seorang raja atau adipati.
selain itu, Suryakaca juga mewarisi semua senjata yang melekat di tubuh Gatotkaca, ketika beranjaak dewasa, Suryakaca dilatih militer dan tatanegara bersama dengan Sasikirana & Jayasumpena. ketika sudah cukup umur, Bathara Anggaji turun ke Arcapada untuk memasangkan semua senjata dan pusaka Gatotkaca ke tubuh Suryakaca, Setelah semua pusaka dan senjatanya terpasang Suryakaca mulai belajar terbang bersama Sasikirana.
Setelah Parikesit bertahta di Yawastina, Suryakaca diangkat menjadi senopati Yawastina dan menampung semua garudha yang mengungsi dari wilayah Trahjutrisna yang tenggelam bersama Dwarawari.
untuk melatih pasukan, Suryakaca meminta bantuan Sasikirana, Setelah pasukan Yawastina terbentuk, Suryakaca memimpin pasukan untuk mengejar dan menangkap Dursa Subala yang berkelompot dengan Kertiwindhu dan Dahyang Suwela. dalam penggerebekan tersebut, Dursa Subala tewas setelah terjatuh dari ketinggian ketika berusaha melepaskan genggaman tangan Suryakaca yang akan membawanya ke ibukoa Yawastina.
setelah berhasil meredam pemberontakan pimpinan Kertiwindhu, Suryakaca bekerjasama untuk menjaga Bhatawarsa dari ancaman luar, bersama dengan Sasikirana, Jayasumpena, Danurwenda dan Jayasena. kisah akhir hidup Suryakaca tidak diceritakan atau disebutkan dan kemungkinan besar gugur dalam usia tua era Madya Akhir.
Suryakaca merupakan tokoh asli ciptaan Pujangga Jawa dan tidak ada dalam Mahabaratha.
No comments:
Post a Comment