Monday, April 22, 2019

Desain | Undangan Walimatul 'Urs/'Ursy


Pernikahan adalah suatu kegiatan peristiwa upacara pengikat janji yang dilakukan dan dilaksanakan bahkan di rayakan oleh dua orang pasangan dengan tujuan untuk meresmikan ikatan tersebut, secara Agama, secara Hukum, Norma Sosial. Pernikahan banyak ragam nya "siji deso mowo coro" tradisi dari suku bangsa, agama dan sosial berbeda tetapi tetap mempunyai satu makna dan tujuan.
Sedangkan Waliamatul 'Urs dilaksanakan setelah akad nikah, Walimatul artinya jamuan makan, sedangkan Urs artinya Pernikahan, Walimatul 'Urs artinya Jamuan makan dalam pernikahan.


Kita orang Desa biasanya tidak akan pernah asing dengan seleberan undangan yang sering singgah ke rumah kita, baik itu undangan pernikahan, undangan aqiqah, undangan khitan, undangan Walimatul 'Urs dan lain-lain, pada umumnya undangan yang singgah kerumah kita sebuah kertas tapi kadang kala ada yang berbentuk lain. undangan sering kita artikan sebuah seleberan yang digunakan untuk mengajak atau pun memberitahu orang untuk menghadiri acara tertentu.

Contoh Desain Undangan Walimatul 'Urs

         

Dengan memohon Rahmat dan Ridho Allah SWT, 
Mengharap kehadiran Bapak/Saudara 
pada acara Walimatul Ursy Pernikahan 
anak kami,
MEMPELAI BERDUA


yang Insya Allah  akan dilaksanakan pada :

H a r i : ................
Tanggal :  .............2019
Waktu : ................. WIB
Tempat : .............................

Merupakan suatu kehormatan dan kebahagiaan bagi kami, 
apabila Bapak/Saudara berkenan hadir. 
untuk memberikan do’a restu.

Atas kehadiran serta do’a restunya 
kami haturkan Terima kasih.

Sunday, April 21, 2019

Desa Sanan kodepos 64472

Desa Sanan merupakan Desa yang ada di wilayah Kecamatan Pace, Kabupaten Nganjuk, posisi Desa Sanan berada di bagian timur perbatasan dengan Kabupaten Nganjuk.
Kode Pos : 64472


Saturday, April 20, 2019

SMP Negeri 2 Pace

SMP Negeri 2 Pace merupakan tempat Pendidikan  yang ada di wilayah Kecamatan Pace, Kabupaten Nganjuk, Provinsi Jawa Timur, yang tepatnya berada Di Desa Banaran, RT/RW : 1/2, Kodepos : 64472

IDENTITAS SMP N 2 PACE


Alamat : Jalan. Gunung Kelud, No. 19
RT / RW : 1 / 2
Dusun : Banaran
Desa / Kelurahan : Banaran
Kecamatan : Kecamatan Pace
Kabupaten : Kabupaten Nganjuk
Provinsi : Prov. Jawa Timur
Kode Pos : 64472
Lintang : -7.6525000
Bujur : 111.9239000

NPSN : 20538303
Status : Negeri
Bentuk Pendidikan : SMP
Status Kepemilikan : Pemerintah Daerah
SK Pendirian Sekolah : 0126/5/0/1992
Tanggal SK Pendirian : 1992-05-05
SK Izin Operasional : 0126/5/0/1992
Tanggal SK Izin Operasional : 1992-05-05

Galeri Foto








Denah Lokasi SMP Negeri 2 Pace

Thursday, April 18, 2019

lirik lagu banyuwangi terbaru - Tuman

TUMAN
lagi dan lagi penulis mencoba menulis lirik lagu banyuwangi yang berjudul Tuman yang dibawakan oleh Syahiba Saufa, Kota Banyuwangi memang tak pernah habis dengan musisi hebatnya.
sebelumnya penulis mohon maaf sebesar besarnya karena tulisan ini jauh dari isi blog yang sebenarnya tetapi bagi penulis lirik lagu banyuwangi ini sangat mengandung makna yang dalam, dan penulis mohon maaf tak pernah memberikan link download baik mp3 maupun mp4.
Lirik Lagu Tuman

Judul : Tuman
Vokal : Syahiba Saufa
Write : Miswan Samudr*

dasar mulo wong lanang
seng cukup dung siji baen
padahal duwe demenan
mageh ngeliyo maning

seng ngresakno kelaran
dudu mung sepisan baen
wong wadon di nggo memengan
sun carkancir demenan

ngerasakno riko asat banyune moto

tuman demenan maning
mandek hang siji
hang liyo maning
tuman sun seng sanggup maning
timbang kesekso
tinggalen baen

wes tuwuk-tuwukno ngedum roso

seng ngerasakno kelaran
dudu mung sepisan baen
wong wadon di nggo memengan
sun carkancir demenan
ngerasakne riko asat banyune moto

tuman demenan maning
mandek hang siji hang liyo maning
tuman sun seng sanggup maning
timbang kesekso tinggalen baen

tuman demenan maning
mandek hang siji hang liyo maning
tuman sun seng sanggup maning
timbang kesekso tinggalen baen

wes tuwuk tuwukno ngedum roso

ulasan lirik tuman mungkin seperti ini :
memang dasar lelaki tak cukup hanya satu saja padahal punya pasangan, masih ke lain lagi, tak merasakan tersakiti wanita di buat mainan lagi lagi selingkuh, merasakan kamu kering air mata ku tuman.... pacaran lagi berhenti satu yang lain lagi, tuman.... dari pada tersiksa tinggalkan saja, sudah puas puaskanlah membagi rasa.

Dasar seorang lelaki, tidak pernah cukup dengan satu, padahal sudah punya cinta tetapi tetap mencari yang lain. tidak merasakan sakit satu kali saja melainkan sering sekali, seorang wanita hanya kau buat permainan, marasakan kamu habis air mata, tuman cinta lagi, berhenti satu mancari yang lain, tuman sufah tak sanggup lagi dari pada tersiksa tinggalkan saja, udahlah puas-puaskanlah membagi rasa.
he...he...he....☺☺☺ mohon maaf sebesar-besarnya bila salah tafsirkan isi lirik lagu tuman di atas, maaf  dan maaf.

SMP Negeri 1 Pace

Pace merupakan sebuah kecamatan di Kabupaten Nganjuk, ada beberapa tempat pendidikan baik Negeri maupun Swasta di Kecamatan Pace. Salah satunya adalah SMP NEGERI 1 PACE, SMPN 1 Pace terletak di RT/RW: 1/5, Dusun Tanjung, Desa Pacekulon, Kecamatan Pace, kabupaten Nganjuk, Jawa Timur, secara geografis SMPN 1 PACE terletak di daerah Pinggiran tetapi cukup ramai jauh dari pusat kota Kabupaten Nganjuk sekitar ± 10 km dari pusat kota Nganjuk.
SMP NEGERI 1 PACE sebelumnya bernama SMP Persiapan Pace pada tahun 1966, kemudian pada tanggal 1 Maret 1970 berubah menjadi Sekolah Menengah Ekonomi Integrasi Pace (SMEP Pace), kemudian SMEP bertahan sampai tahun 1975 dan akhirnya berganti nama SMP NEGERI 1 PACE sampai sekarang 2019. selama tahun 1966 sampai sekarang 2019 telah terajadi beberapa pergantian kepemimpinan yaitu :
1. Pada Tahun 1966 - 1975 di pimpin oleh Bapak Ajikan, BA.
2. Pada Tahun 1975 - 1988 di pimpin oleh Bapak.M.Tohir
3. Pada Tahun 1988 - 1992 di pimpin oleh Bapak Soekarno
4. Pada Tahun 1992 - 1993 di pimpin oleh Bapak Pujiharjo, BA.
5. Pada Tahun 1993 - 1998 di pimpin oleh Bapak Rum Painggar, BA.
6. Pada Tahun 1998 - 2003 di pimpin oleh Bapak. Drs. Suko Wiryanto
7. Pada Tahun 2003 - 2006 di pimpin oleh Ibu Dra. Sri Wiludjeng Agustijani, MM.
8. Pada Tahun 2006 - 2009 di Pimpin oleh Ibu Esti Hardiani, S.Pd.
9. Pada Tahun 2009 -
10. Pada Tahun 2019 di pimpin oleh Bapak Mariyanto

IDENTITAS SMP NEGERI 1 PACE
NPSN : 20538367
STATUS : Negeri
Bentuk Pendidikan : SMP
Status Kepemilikan : Pemerintah Daerah
SK Pendirian Sekolah : 036/UVK/1970
Tanggal SK Pendirian : 07 - 03 - 1970
Tanggal Izin Operasional : 03/4/1979
Tanggal SK Izin Operasional : 17-12-1979

Alamat SMP NEGERI 1 PACE
RT/RW : 1/5, Dusun Tanjung, Desa Pacekulon, Kecamatan Pace, Kabupaten Nganjuk, Provinsi Jawa Timur, Kode Pos : 64472, letak geografis : lintang : -7.6807000,  bujur : 111.9267000



Wednesday, April 17, 2019

Desa│Pace kulon

Keberadaan Desa Pacekulon yaitu di Kecamatan Pace, Kabupaten Nganjuk, dengan jumlah 4 Dusun yaitu: Dusun Cangkring, Dusun Kauman, Dusun Tanjung, Dusun Sentono, sementara untuk jumlah RW adalah 11  dan jumlah RT sebanyak 36 RT, untuk jumlah penduduknya sendiri sekitar ± 4848 jiwa.
Desa Pacekulon juga mempunyai beberapa tempat pendidikan antara lain yaitu : SMP Negeri 1 Pace, SMP PGRI Pace, MTs Pace, SMK NU Pace, SMA PGRI Pace, SDN 1 Pacekulon, SDN 2 Pacekulon, SDN 3 Pacekulon, TK Pertiwi Pacekulon, SD TI Al ISTIQOMAH, Di Desa pacekulon juga terdapat sebuah pasar tradisional yaitu Pasar Pahing, dan juga terdapat tempat keramat yaitu Sentono Kocek.


 




Wayang Timplong

Wayang merupakan budaya asli Indonesia, ada bebera jenis wayang di Indonesia antara lain, Wayang Kulit, Wayang Orang, Wayang Golek, Wayang Suket dan lain-lain, dari sekian banyak jenis Wayang ada satu jenis Wayang yang asli dari Kabupaten Nganjuk Yaitu Wayang Timplong. Wayang Timplong terbuat dari kayu, Kesenian wayang timplong menjadi kebanggaan tersendiri bagi Kabupaten Nganjuk.
Wayang  Timplong Berdasar Prasasti Candi Lor, tahun 937 Masehi, Raja matarn kuno yang bernama Empu Sendok memberikan rasa terima kasih kepada rakyat Anjuk Landang, ungkapan itu di berikan kepada Rakyat yang telah membantu berperang menghadapi serangan dari pasukan Kerajaan Sriwijaya. maka Empu Sendok memberikan hadiah berupa Tugu Kemenangan dan di bebaskan dari pajak atau di sebut juga sebagai daerah perdikan. yang kemudian pada tanggal 10 April 937, tanggal itu kemudian di jadikan hari jadi Kabupaten Nganjuk, dalam seni kebudayaan kesenian rakyat seperti Pogog, tayub, dan Wayang Timplong menjadi salah satu hiburan masyarakat dahulu kala, hingga sampai sekarang masih terjaga kelestarian yaitu adanya Nyadran (tolak balak atau bersih desa) dan Syuro'an (perayaan tahun baru islam) di desa Pacewetan Kecamatan Pace, Kabupaten Nganjuk sendiri setiap Bulan Suro di adakan Pagelaran Wayang Timplong yang di di selenggarakan di Mbelik Asem (tempat yang di keramatkan di Desa Pacewetan)

Wayang Timplong terbuat daru kayu, kayu waru, mentaos, maupun pinus, pengiring musiknya sendiri dari gambang yang terbuat dari kayu dan bambu, ketuk kenong, kempul dan kendang, jumlah dari wayang timplong sendiri biasanya tidak sebanyak wayang kulit pada umumnya, pertunjukkan Wayang Timplong biasanya di lakukan pada siang hari, bukan malam hari seperti wayang kulit, Wayang Timplong mulai ada sejak 1910 barasal dari Dusun Kedung Bajul, Desa Gemenggeng, Kecamatan Pace, Kabupaten Nganjuk, Jawa Timur, di namakan Wayang Timplong juga disebut Wayang Dungbajul, Timplong di ambil dari musik pengiringnya yaitu, gambang, Kempul, Kenong, yang suaranya terdengar Thong-Ting-Plong.
Seni tradisi Wayang Timplong telah membuka apresiasi terhadap aneka ragam seni budaya wayang itu sendiri, sampai sekarang kesenian Wayang Timplong masih terjaga dengan baik.


Baca Juga

Jagal Abilawa

Jagal Abilawa adalah nama samaran dari Raden Brotoseno / Bima, dia menyamarkan diri karena pada masa itu para Pandawa mendapat ujian karena ...